Komika Heri Horeh dihujat warganet setelah aksinya melucu di tengah permasalahan rumah tangga dengan Riyuka Bunga. Akhir akhir ini sosok Heri Horeh menjadi sorotan publik. Hal itu tak terlepas dari aksi istrinya, Riyuka Bunga yang membongkar dugaan perselingkuhan suami di media social.
Heri Horeh disebut sebut menjalin hubungan dengan wanita lain di belakang Riyuka Bunga. Setelah kasus dugaan perselingkuhan Heri Horeh mencuat, Riyuka Bunga pun banjir dukungan. Berbeda dari sang istri, Heri Horeh justru dihujat setelah dugaan perselingkuhannya itu viral.
Belum lama ini, Heri Horeh menuliskan dalam Instagram Story nya bahwa ia ingin bertemu dengan Menteri BUMN, Erick Thohir. "Pen ketemu Pak Erick Thohir dech," tulis Heri Horeh dikutip dari Instagram nya @heri_horeh, Sabtu (15/6/2024). Rumah Tangga Baim Wong dengan Paula Verhoeven Diisukan Retak, Ini kata Sang Youtubers Pos kupang.com
Kondisi Rumah Tangga Jennifer Coppen Sebelum Insiden Nahas Dali Wassink, Ungkit Momen Malam Terakhir Banjarmasinpost.co.id Siapa sangka dari cuitan tersebut Heri Horeh justru mendapatkan banyak cibiran dari warganet. Unggahan komika bernama lengkap Heri Saputra itu dianggap lelucon oleh sebagian warganet di tengah kisruh rumah tangga dengan Riyuka Bunga.
"Bang belum saatnya lu melucu, orang masih pada kesel," timpal salah seorang warganet. Alih alih tersulut emosi, Heri Horeh justru menanggapi komentar warganet itu dengan gurauan. "Yaah gimana dong, kalau belum saatnya melucu gimana kalua saatnya kita kuis wkwk," balas Heri.
Heri sempat mengungkapkan penyesalannya telah menyelingkuhi Riyuka Bunga. Buntut dari perbuatannya itu, Heri Horeh merasa dimusuhi oleh banyak orang. "Rasanya kayak lagi dimusuhi semua orang," tulis Heri.
Ia pun tetap berlapang dada meski ada rasa sedih yang menyelimuti benaknya. "Sedih, tapi nggak apa apa, itu risiko yang harus gue terima," ungkapnya. Ia mengaku masih memikirkan nasib Riyuka Bunga setelah peristiwa itu terjadi.
"Yang gue kepikiran banget bagaimana dengan traumanya Bunga, sedih banget bayanginnya. Maaf," bebernya. Heri mengaku mengingat jelas momen saat Riyuka Bunga memergoki perselingkuhannya dengan wanita lain. "Gue masih mengingat ingat malam itu gue kena apa ya? Apa yang ada di kepala gue? kok bisa bisanya ngelakuin hal bodoh kayak gitu, astaga" tambahnya.
Di akhir unggahan itu, Heri berharap apa yang kini terjadi dalam rumah tangganya bukanlah kenyataan melainkan hanya mimpi buruk semata. "Gue masih berharap gue kebangun dan semua ini cuma mimpi, semoga diselamatkan," tutupnya. Artikel ini merupakan bagian dari
KG Media. Ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.